Loading...

Jukseoru, Pendopo Tua Yang Telah Berumur Ratusan Tahun



[imagetag]
Jukseoru

Tujuh ratus tahun bukanlah waktu yang singkat. Umur ini sudah melewati berbagai macam tantangan jaman dan pergantian sejarah. Ya, itulah kata yang tepat untuk menggambarkan Jukeseoru. Pendopo yang dibangun sejak tahun 1925 itu kini menjadi satu dari delapan tempat terlindah di timur laut Korea atau yang sering disebut dengan Gwangdong Palgyeong (eight famous site)

 

Jukseoru untuk pertama kalinya dibangun oleh Yi Seunghyu dan mengalami perbaikan selama era Joseon pada awal tahun 1403. Yang bertugas untuk melakukan renovasi pada saat itu adalah Walikota Samcheok Kim Hyoson. Desain bangunan Jukseoru menggunakan pola-pola kuno yang sederhana. Misalnya, cara pengaturan potongan kayu yang disisipkan dalam sebuah kolom. Dalam tradisi desain Korea, bangunan ini menggunakan gaya gongpos dan jusimpo.



Pada langit-langit pendopo Jukseoru tertulis beberapa tulisan yang salah satunya dibuat oleh Yi Yi, seorang neo-konfusianisme terkenal pada masa itu. Tulisan lain yang bisa kita temui disini adalah tulisan pada sebuah papan yang berbunyi "Jeilgyejeong" yang berarti pendopo terbaik yang berada di dekat aliran sungai. Kata-kata itu diukir oleh Heomok pada tahun 1662.

Pendopo ini dikelilingi oleh 7 teluk yang ada di depan dan 2 lainnya di samping. Bisa dibayangkan betapa indah pemandangan di sekitar Jukseoru. Ia berdiri tepat di samping sungai Osipcheon. Panorama di sekitar Jukseoru benar-benar indah dan berpadu manis dengan bangunan kuno dengan atap melengkung.

703302


[imagetag]

Jika berminat mengunjungi pendopo yang berumur lebih dari 700 tahun ini, Anda bisa mengunjunginya sejak pukul 9 pagi hingga 6 malam (Maret – Oktober) sedangkan pada bulan November – Februari tutup lebih awal yakni pada jam 5 sore. Oya, bagi yang tidak mengerti bahasa Korea, Anda tidak perlu risau karena pengelola setempat menyediakan guide yang mengerti bahasa Inggris. sumber:viva forum



Dedic Ahmad
Jukseoru, Pendopo Tua Yang Telah Berumur Ratusan Tahun
By Pemulung News
Published: 2013-02-08T07:26:00-08:00
Jukseoru, Pendopo Tua Yang Telah Berumur Ratusan Tahun
5.0 99 reviews
Jukseoru, Pendopo Tua Yang Telah Berumur Ratusan Tahun
Posted by: Risalahati Dedic Ahmad Updated at: 07:26